Sell n Donate: Program Fundraising with Fun dari IluniBio

Tahun lalu, waktu dampak pandemi lagi “lucu-lucunya” (tapi kenyataannya sama sekali nggak lucu), salah satu aksi nyata yang dilakukan oleh IluniBio adalah penggalangan donasi. Sadar bahwa banyak sekali yang butuh uluran bantuan, dengan mengerahkan pasukan alumni lintas angkatan terkumpullan dana tunai yang jumlahnya lebih dari cukup. Hasilnya: pengiriman face shield untuk nakes di berbagai area, dilanjutkan dengan subsidi pulsa bagi mahasiswa (mengingat PJJ makan kuota yang nggak sedikit), tambahan biaya untuk mengingankan BOP, serta berbagi kebahagiaan dengan karyawan.

Banyak syukur, benar adanya bahwa orang Indonesia itu termasuk yang ringan tangan yah…

Karena sebaik-baik program adalah yang sifatnya berkelanjutan, maka kegiatan donasi ini kemudian diejawantahkan dalam bentuk fundraising with fun alias galang dana yang penuh suka cita. Ada banyak ide dilempar dalam diskusi brainstorming pengurus: bikin kelas berbayar, webinar, jual barang preloved. Yang terakhir ini kemudian jadi opsi untuk duluan diterapkan. Selain relatif lebih gampang cari bahan, tren declutter dan thrift shop juga bisa jadi momen buat nebeng 😁

Kasak-kusuk pengurus lagi, akhirnya mengerucut ke tim kecil yang bersedia “direpotkan” dengan urusan jualan ini. Mulai dari ideation, plan, eksekusi, dan akhirnya… voila!

Mekanismenya pun sederhana:

  • IluniBio menjadi pengelola barang-barang yang dikumpulkan dari alumni yang bersedia nyumbangin
  • Alumni bisa menjual barang baru atau bekas layak pakai
  • Sistim titip jual ini tersedia dalam dua model: dropshipper (alias numpang transaksi doang) atau kendali sepenuhnya di Ilunibio
  • Sumbangan dari barang titipan bisa dalam bentuk bagi hasil, atau total untuk kepentingan donasi

Kakak alumni bisa ikutan dengan mengisi formulir di sini ya, nanti sista IluniBio yang akan menghubungi alias follow up.

Platform penjualan diputuskan lewat marketplace  eksis, ini supaya nggak mengacaukan fungsi IG @ilunibio yang lebih sebagai etalase memori atau info seputar kampus dan alumni. Selain itu, dengan memanfaatkan yang sudah ada akan lebih mudah mendapatkan exposure. Silakan mampir ke tokonya di sini dan jangan lupa belanja dong 😚

Program ini bukan tanpa tantangan, banyak! Pertama tentu aja mencari relawan yang mau-mauan ngurusin hal beginian di luar kepadatan jadwal hariannya, apresiasi untuk tim fundraising! 👏🏼

Sejujurnya, ketika gagasan ini dilempar ke angkatan, beragam responnya. Ada yang langsung mengusulkan sejuta ide modern seperti open comission. Bukan nggak mau kak, kami berangkat dari yang mampu dilakukan dulu. Pelan-pelan ya, dan kalau udah mungkin dijalani kami tagih kakak buat berkontribusi boleh kan? 😆

Ada juga loh yang meragukan (padahal program belum jalan) masalah penyaluran dananya: apakah bisa dipercaya? Sebaiknya dalam bentuk yayasanlah… blablabla fafifu wasweswos!

Iya kak, semua masukan ditampung dulu. IluniBio sedang merangkak menuju profesionalisme secara de jure kok. Hanya saja prosesnya memang nggak mudah (tapi tetap indah, hehe). Kalau sudah begini, kami cuma mau bilang: prove it! Karena jadi komentator emang jauuuh lebih mudah ketimbang atlitnya bukan?

Salam hangat dan jangan lupa belanja ya 👋🏼

Leave a Reply